Tanggal Rilis | 聽:聽 | 4 Maret 2019 |
Ukuran File | 聽:聽 | 0.46 MB |
Abstraksi
路
Pada
Februari 2019 di Kota Surabaya mengalami deflasi sebesar 0.13 persen dengan
Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 135,52, sementara Jawa
Timur juga mengalami deflasi yang lebih tinggi yaitu 0,18 persen, sedangkan
Nasional deflasinya lebih rendah yaitu sebesar 0,08 persen. Dari 8 kota IHK di Jawa Timur semuanya mengalami deflasi, tercatat Kota Malang mengalami deflasi tertinggi yaitu sebesar 0,42 persen, sedangkan
Kota Surabaya mengalami deflasi terendah ketiga.
路 Deflasi di Kota Surabaya terjadi karena dua kelompok pengeluaran
mengalami deflasi (penurunan harga) walaupun lima kelompok pengeluaran
mengalami inflasi (kenaikan harga). Kelompok pengeluaran yang mengalami
kenaikan harga tertinggi yaitu pada kelompok pengeluaran kesehatan sebesar 0,31 persen.
Sedangkan kelompok pengeluaran yang mengalami deflasi tertinggi yaitu kelompok
pengeluaran bahan makanan sebesar 0,90 persen. 路
Komoditas yang memberikan
sumbangan terbesar terjadinya inflasi di Kota Surabaya pada bulan Februari 2019
adalah bawang putih, tomat sayur, sepeda motor, beras dan biskuit.
Berita Resmi Statistik Terkait
Perkembangan Indeks Harga Konsumen Kota Surabaya Februari 2020
Perkembangan Indeks Harga Konsumen Kota Surabaya Februari 2021
Perkembangan Indeks Harga Konsumen Kota Surabaya Februari 2018
Perkembangan Indeks Harga Konsumen Kota Surabaya Oktober 2019
Perkembangan Indeks Harga Konsumen Kota Surabaya Agustus 2019
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kota Surabaya (Statistics of Surabaya City)Jl. A. Yani 152 E Surabaya 60231 Jawa Timur Indonesia
Telp (62-31) 82516020
Faks (62-31) 8296691
Mailbox : bps3578@bps.go.id
Tentang Kami